Jenis Jenis/Macam Macam Batuk Dan Ciri Cirinya, Pengertiannya Dan Cara Mengobatinya

Batuk adalah salah satu jenis penyakit yang tidak begitu berat. Jenis penyakit inilah yang sering menjadi keluhan oleh seseorang ketika berobat. Meskipun penyakit ini masih terbilang penyakit ringan, namun jangan meremehkannya karena salah satu penyakit yang ringan sampai yang berat biasanya di sebabkan oleh batuk.

Jika kamu mengalami batuk selama beberapa hari sampai kurang dari 14 hari, mungkin salah satu penyebabnya adalah infeksi saluran pernafasan bagian atas yang bisa diobati dengan baik dalam waktu yang tidak begitu lama. Jika batuk telah berlangsung lama lebih dari 14 hari, maka perlu dilakukan pemeriksaan berlanjut ke dokter dengan teliti dan tepat.

Jenis-Jenis/Macam-Macam Batuk Dan Ciri Cirinya, Pengertiannya Dan Cara Mengobatinya

Sebagai orang awam biasanya banyak yang menganggap remeh penyakit batuk ini. Mungkin mereka tidak tahu apa penyebab yang sebenarnya karena ada berrbagai macam jenis batuk yang berbeda-beda. Kelasnya juga berbeda-beda, ada yang ringan, setengah ringan, bahkan ada juga yang berat.
Jenis Jenis/Macam Macam Batuk Dan Ciri Cirinya, Pengertiannya Dan Cara Mengobatinya

Macam-Macam/Jenis - Jenis Batuk Dan Ciri Cirinya


1. Batuk Kering / Batuk Non-Produktif
Pengertian Batuk kering yaitu batuk yang tidak menghasilkan dahak. Adapun penyebabnya yakni karena iritasi pernapasan seperti tersedak, bulu, asap, debu, atau mungkin ketika mengalami flu dan pada akhir flu biasa dimana tidak ada lagi dahak untuk dikeluarkan lagi. Ada juga beberapa jenis batuk kering seperti contonya batuk biasa untuk membersihkan tenggorokan , batuk kering disertai mengi, nyeri dan batuk disertai sesak napas.

2. Batuk Basah / Batuk Produktif
Defenisi Batuk basah yaitu batuk yang menghasilkan dahak. Biasanya hal ini disebabkan oleh lendir dan sekresi cairan yang terkumpul di saluran pernapasan pada bagian atas yakni paru-paru dan tenggorokan, yang dikeluarkan dari tubuh melalui batuk. Penyebab batuk jenis ini biasanya di akibatkan oleh asma atau infeksi tertentu dan penyebab yang paling umum yakni pilek, karena semua dahak dari saluran hidung kembali ke tenggorokan dari mana hal itu akan dikeluarkan melalui batuk.

3. Penyakit batuk tuberkulosa (paru - paru / TBC)
Jenis penyakit batuk tuberkulosa / TBC adalah jika seseorang mengalami batuk yang begitu lama dan disertai dengan gejala demam terutama pada sore sampai malam hari dan juga akan keluar keringat dingin pada malamnya, lendir berwarna kuning sampai bewarna kehijauan bahkan kadang terdapat bercak darah yang segar.

Selain itu, berat badan yang kurang dan adanya riwayat kontak dengan penderita TBC lebih mengarahkan pada diagnosa ini. Pemeriksaan penunjang diagnosa dapat melalui foto rontgen jika akan berobat ke rumah sakit atau ke dokter, jika pada saat pemeriksaan darah dan ditemukannya beberapa kuman mycobacterium tuberculosa didahak adalah suatu kepastian diagnosa penyakit ini.

Apabila sudah tahu ciri-ciri TBC yang di maksud mengidap pada diri seseorang maka perlu dilakukan pengobatan selama enam bulan. Untuk mengobati penyakit batuk jenis ini haruslah tuntas dan rutin karena jika mengobatinya tidak selesai akan menimbulkan sebuah persoalan ,baik itu bagi penderitanya maupun kepada orang sekitarnya.

Untuk penderita dapat terjadi kekebalan atau resistensi terhadap obat tersebut sehingga perlu obat lain yang lebih mahal atau bahkan yang lebih manjur, sedangkan untuk orang yang berada disekitarnya adalah resiko tertularnya penyakit ini melalui dahak yang dikeluarkan yang mengandung kuman tuberkulosa. Jadi sangat penting jika pengobatan penyakit batuk jenis ini secara teratur dan tuntas, oleh sebab itu pemerintah sudah menyediakan beberapa paket pengobatan penyakit batuk tuberkulosa secara gratis sehingga dapat diperoleh di puskesmas atau rumah sakit terdekat.

4. Penyakit batuk Asma
Ada kemungkinana lain juga jika terjangkit batuk yang lama yakni penyakit asma. Cirri-ciri batuk Asma adalah timbulnya suara “ngik” atau sesak nafas terutama ketika mengeluarkan nafas dan nafas itu bersifat berulang-ulang da juga sering kumat. Biasanya penyakit asma ini disebabkan oleh debu, alergi makanan atau bisa juga serbuk sari tumbuhan. Bisa juga karena kondisi terntentu seperti kelelahan, emosi, stress atau adanya infeksi saluran pernafasan.

Pada umumnya penyakit batuk asma ini biasanya diderita oleh seseorang yang memiliki keturunan asma atau juga mempunyai riwayat penyakit ini, dermatis atopi yaitu eksim / gatal di bagian anggota badan yang sifatnya simetris dan juga konjungtiviis alergi di radang hidung dan mata.

Untuk pengobatan jenis penyakit batuk ini ada 2 jenis yakni obat pelega contohnya teofilin atau salbutamol diminum saat serangan dan obat pengontrol contohnya steroid diminum setiap hari sehingga menjadi asma yang terkontrol. Biasanya kedua jenis obat itu yang terbaik adalah dihirup atau dalam bentuk inhalasi karena kerja cepat, dosis lebih kecil, dan mempunyai efek yang sedikit.

5. Penyakit batuk yang berkaitan dengan penyakit paru
Penyakit ini berhubungan erat dengan polusi udara, asap rokok, dan industri. Penyakit ini timbul karena ada hambatan aliran udara dalam paru-paru akibat reaksi terhadap polusi ini. Cirri-ciri penyakit ini selain batuk yaitu berdahak dan sesak napas ketika melakukan aktifitas yang ringan dan penderita tampak lemah dan kurus. Jika ingin tips mengobati batuk silahkan lihat di Cara Mengobati Batuk Secara Alami Dengan Cepat Sembuh Seketika.

Serangan bisa muncul kapan saja karena berbeda dengan asma yang kebanyakan akan terjadi malam harinya. Penyakit jeis ini cenderung akan semakin berat dan bisa menyebabkan kematian. Cara mengatasi penyakit ini adalah dengan obat pelega pernapasan dan pengencer dahak yang biasanya berlebihan. Yang paling penting adalah harus bisa menghindari paparan asap rokok atau polusi udara lainya. Untuk pemeriksaan sedini memungkinkan dan dapat mencegah berlarutnya penyakit ini.

Perlu diketahui bahwa penyakit batuk berbeda loh dengan flu. Penyakit batuk merupakan gejala yang kadang-kadang tidak memerlukan obat karena akan bisa hilang dengan berjalanya waktu tapi ada juga penyakit batuk yang membandel tak kunjung hilang. Ada beberapa pengobatan yang dilakukan yakni dengan membeli obat di apotik, periksa ke dokter atau dengan pengobatan secara alami. Kamu tinggal memilih pengobatan yang cocok buat batuk kamu.

Janganlah membiarkan kerongkongan kamu akan kering. Dengan minum beberapa gelas air, dahak akan cepat lumer dan keluar dari kerongkongan. Kamu juga bisa mencampurkan madu dengan air hangat-hangat kuku, jus jeruk ataupun the. Hal ini cukup terbukti manjur dan ampuh. Batuk tidak berdahak juga dapat diatasi dengan cara meninggikan posisi kepala saat tidur.

Bagi laki-laki, kalau bisa jangan merokok di sekitar orang yang batuk karena orang batuk sangat sensitive terhadap debu maupun asap rokok. Jika kamu berada di kawasan yang banyak polusi usahakan menutup hidung dengan menggunakan masker atau apapun yang bisa enutupi hidung kamu bisa pakai syal atau sapu tangan dan jika batuk itu terjadi akibat masalah lambung, segeralah meminum obat lambung.

Dan jangan lupa untuk memilih obat batuk yang tepat dan cocok dengan gejala batuk yang kamu alami karena ada banyak obat batuk di luar sana dengan jenis dan kegunaan yang berbeda. Obat batuk juga memiliki 2 jenis yaitu anti tusif dan ekspektoran.

Antitusif berkhasiat untuk menekan batuk kering yang sangat amat mengganggu. Ekspektoran berkhasiat untuk mengencerkan dahak dan juga membantu agar dahak tersebut cepat keluar. Setelah itu, coba perbanyak dengan cara meminum air putih. Beberapa jenis ekspektoran adalah Bromhexin , Ambroxol, dan Guafenasin. Merek yang terkenal seperti Equate dan juga Venos.sekian saja dari kami Obatbatukbalita.blogspot.com Semoga membantu!

Artikel Terkait